Walikota Bima Panen Raya Jagung bersama Warga Kabanta

Walikota Bima bersama Warga Kelurahan Nungga Lingkungan Kabanta menggelar Panen Raya Jagung di lahan seluas 40 hektar yang berada di So Piri Rangga Kelurahan Nungga, Kecamatan Rasanae Timur, Sabtu (19/04). Panen ini merupakan hasil dari kerja keras 10 Kelompok Tani yang telah mengelola lahan tersebut dengan berbagai jenis tanaman jagung unggulan.

Wali Kota Bima, H. Arahman H. Abidin, SE hadir langsung untuk memimpin prosesi panen sebagai bentuk dukungan penuh Pemerintah Kota terhadap sektor pertanian. Acara tersebut juga dihadiri oleh sejumlah kepala OPD, Danramil Rasanae, Camat dan Lurah se-Rasanae Timur, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, serta tokoh masyarakat setempat.

Walikota Bima H. Arahman Foto bersama warga usai Panen

Dalam sambutannya, Wali Kota mengapresiasi peran penting para petani dalam mendukung ketahanan pangan daerah. Ia menyebut bahwa panen ini adalah hasil dari kerja keras, kekompakan, dan ketekunan para petani.

“Atas nama Pemerintah Kota Bima, saya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh petani yang telah bekerja keras hingga panen ini berhasil. Panen raya ini bukan hanya bukti keberhasilan, tetapi juga cerminan dari semangat swasembada dan ketahanan pangan daerah yang sejalan dengan visi besar Presiden Prabowo Subianto,” ujar Wali Kota.

Ia menambahkan bahwa Pemerintah Kota Bima berkomitmen untuk terus memberikan dukungan kepada para petani, mulai dari penyediaan bibit, pupuk, hingga pelatihan dan akses pasar, guna meningkatkan hasil produksi dan kesejahteraan petani.

“Semoga hasil panen tahun ini melimpah dan membawa kesejahteraan bagi seluruh masyarakat tani,” tambahnya.

Acara panen raya ditutup dengan panen simbolis oleh Wali Kota bersama seluruh jajaran pejabat dan kelompok tani, serta doa syukur atas limpahan rezeki dari hasil pertanian.

Scroll to Top